Dikritik karena Tak Patuhi Protokol Kesehatan Usai Suntik Vaksin, Raffi Ahmad Berikan Klarifikasi

14 Januari 2021, 17:06 WIB
Raffi Ahmad /IG @raffinagita1717

Klikseleb.com – Raffi Ahmad diketahui menjadi salah satu penerima vaksin Covid-19 pertama yang dilakukan di Istana Negara pada Rabu, 13 Januari 2021 lalu.

Sayangnya, setelah Raffi Ahmad disuntik vaksin Covid-19, ia terlihat berkumpul bersama beberapa temannya dengan mengabaikan protokol kesehatan.

Sejumlah publik figure pun mengkritik Raffi Ahmad karena dinilai tidak memberikan contoh yang baik sebagai influencer.

Menanggapi hal tersebut, Raffi Ahmad memberikan klarifikasi melalui sebuah video yang diunggah di akun Instagram pribadinya pada Kamis, 14 Januari 2021.

Dalam video tersebut Raffi Ahmad meminta maaf kepada Presiden Jokowi dan seluruh staff yang ada di sekretariat presiden, serta masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Kamis 14 Januari 2021: Elsa Ancam akan Bongkar Rahasia Besar Al pada Andin!

Baca Juga: Intip Adegan Gemas antara Arya Saloka (Al) dan Andin (Amanda Manopo) di Ikatan Cinta Malam Ini!

Raffi Ahmad mengatakan bahwa malam itu ia memang berkumpul dengan teman-temannya, tetapi ia menyebutkan bahwa mereka tidak berada di tempat umum.

“Semalem itu bukan di tempat umum, tapi di rumah pribadi dari ayah salah satu teman saya,” ujar Raffi Ahmad, dikutip Klikseleb dari video klarifikasinya, 14 Januari 2021.

Raffi juga mengatakan bahwa saat memasuki rumah tersebut, protokol kesehatan tetap dijalankan.

Kemudian Raffi mengatakan bahwa ia dan teman-temannya sedang makan sehingga harus melepas masker.

“Pas masuk ngikutin protokol kesehatan, tapi pas di dalem lagi makan jadi tidak pakai masker, terus ada yang foto,” jelas Raffi Ahmad.

Baca Juga: JYP Entertainment Umumkan 2PM Bakal Comeback Setelah Junho Selesaikan Wajib Militer

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia, Ustad Yusuf Mansur Kenang Awal Pertemuan Sampai Jadi Sahabat

Meski demikian, Raffi Ahmad tetap meminta maaf karena telah membuat kegaduhan karena dinilai abai dalam menjalankan protokol kesehatan.

Ia juga mengatakan bahwa dirinya ingin menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Tak lupa, ia pun berterima kasih kepada orang-orang  yang sudah mengingatkannya baik melalui media sosial maupun menegurnya secara langsung.

Di akhir klarifikasinya tersebut, Raffi Ahmad tetap mengingatkan kepada masyarakat Indonesia untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menjalankan 3M.

“Bagaimana pun 3M, memakai masker, mencuci tangan, dan menjauhi kerumunan adalah suatu hal yang terbaik untuk kita semua,” ujar Raffi Ahmad.

“Sekali lagi dengan kerendahan hati saya meminta maaf. Untuk kedepannya saya pribadi juga akan menjadi lebih aware di mana pun saya berada,” pungkasnya.***

 

Editor: Tasia

Tags

Terkini

Terpopuler