Keluarga Anang Hermansyah Habiskan Rp100 Juta untuk Biaya Karantina di Hotel Mewah

17 Januari 2022, 20:51 WIB
Ashanty soal tranplantasi rambut Anang Hermansyah, menyebut hasil worth it yang baut Atta Halilintar ikutan. /YouTube/The Hermansyah A6/

Klikseleb.com - Keluarga Anang Hermansyah termasuk Atta Halilintar harus melakukan karantina kesehatan setelah liburan di Turki.

Sesuai aturan pemerintah, mereka menjalani karantina selama 12 hari sejak tiba di Indonesia.

Karena memilih melakukan karantina di hotel berbintang, maka biaya yang dikeluarkan Anang Hermansyah cukup fantastis.

Baca Juga: Tak Biasa, Begini Cara Fedi Nuril Mengucapkan Selamat Ulang Tahun Pernikahan ke Istri

Anang Hermansyah harus membayar Rp100 juta rupiah untuk menyewa beberapa kamar dalam satu lantai.

"Karena memang Bang Atta sama Kak Lolly kan booking memang di kamar besar ya, presidential suite. Jadi satu lantai untuk room mereka. Untuk mereka dan crew-nya," ungkap Fenny Arta, President Manager Hotel Grand Sahid Jaya, Sudirman, Jakarta Pusat, Senin, 17 Januari 2022

Total ada sekitar 22 orang yang menjalani karantina dari pihak Anang Hermansyah dan Atta Halilintar.

Baca Juga: Pasca Melahirkan, Iis Dahlia Sarankan Lesti Kejora Merawat Alat Reproduksi

"Kalau mas Anang kan kemarin bunda keluar ya, Anang 7. Lalu Kak Lolly sama Atta 15 ya," ujar Fenny Arta.

Tak banyak kegiatan yang bisa dilakukan Anang Hermansyah dan Atta Halilintar selama karantina. Mereka lebih banyak makan dan tidur.

"Kalau kegiatan ya paling ngevlog, makan, tidur, olahraga," ucap Fenny Arta.

Karena hanya bisa diam di kamar hotel, maka Aurel Hermansyah mengajukan sejumlah permintaan terutama soal makanan.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Selesai Karantina, Ashanty Akhirnya Diizinkan Pulang dari Rumah Sakit

"Yang banyak sih Kak Lolly ya, karena hamil kan. Paling request makanan lagi, pengin ini, pengin itu. So far, kita bisa penuhi ya permintaan-permintaannya," tutur Fenny Arta.

Menurut Fenny Arta, uang Rp100 juta yang dikeluarkan Anang Hermansyah untuk biaya karantina sangat wajar. Pasalnya, jumlah anggota keluarga yang ikut dalam rombongan cukup banyak.

"Booking 1 floor karantina kira-kira Rp 100 juta total karantina. Ada banyak kan kamarnya di situ," ungkap Fenny Arta.

Baca Juga: Kisah Cinta Selalu Gagal, Luna Maya: Orang Tua Mana yang Mau Anaknya Sama Gue

"Karena jumlahnya banyak, karena peraturan karantina tidak boleh keluar kamar, karena kalau di kamar yang biasa tamu sebelahnya orang lain. Tapi karena ini jumlah rombongannya banyak, besar sehingga mereka minta 1 floor untuk mereka. Jadi di situ ada ruang makan, tamu, Atta main PS. Itu aja kegiatannya," tukas Fenny Arta.***

Editor: Vina

Tags

Terkini

Terpopuler