Yusuf Mansur Menang Gugatan di Pengadilan, Ternyata Masih Ada Kasus Lain Sedang Berjalan

22 Juni 2022, 18:17 WIB
Yusuf Mansur terbang ke Mesir. /Instagram @yusufmansurnew/

Klikseleb.com - Yusuf Mansur melalui Instagram umumkan kemenangan.

Atas sidang kasus menabung tanah yang berlangsung di Pengadilan Negeri Tangerang, Yusuf Mansur dinyatakan menang.

Artinya Yusuf Mansur tidak perlu ganti rugi uang seperti yang digugat oleh Sri Sukarti dan Marsiti.

Baca Juga: Atalia Praratnya Perlihatkan Wajah Hacker Instagram Zara yang Minta Uang USD 1000

Namun demikian, masih ada kasus lain yang sedang berjalan di pengadilan yang harus dihadapi Yusuf Mansur.

"Alhamdulillaah. dengan izin Allah, gugatan di Pengadilan Negeri Tangerang, atas saya, ditolak. Dan make Falsafah Jawa aja... "Menang tanpa ngasorake...". Menang tanpa bersorak sorai. Sbb kemenangan utama itu diampuni Allah, dimaafin, dirahmati, dan dikasih bersaudara dg semua yang membenci, mencari gara2, mencari2 kesalahan, mencari2 aib dan keburukan, dan membuat narasi2 kayak apaan tau. Dan kemenangan juga bagi saya, adalah saat semua yang ditipu oleh penipu asli yang entah gimana itu, bisa diganti sama Allah berlipat2. Termasuk juga ilmu, hikmah, ampunan, maaf, dan diganti dengan bener2 kebaikan2 dunia akhirat, dalam beragam bentuknya. Seperti iman, islam, kebahagiaan2 lain, panjang umur, lagi sehat wal afiyat, keluarga dan turunan2 yang baik2 saja, dsb.

Baca Juga: Ridwan Kamil Umumkan Instagram Zara yang Diretas Sudah Kembali, Gubernur Jawa Barat Itu Sampaikan Pesan

Terima kasih kepada semua pihak yang masih tetap percaya... Tetep mendukung... Tetap berprasangka baik... Dan mendoakan... Terima kasih. Hanya Allah Yang Bisa Balas.

Masih ada kasus lain yang sedang berjalan di pengadilan... Semoga kelak menjadi ilmu dan hikmah, dan kearifan2, yang bisa dibagikan kepada masyarakat Indonesia...

Semoga semua dikasih kesabaran, dan terus melangkah membangun ummat, bangsa dan negara. bergandengan tangan, bersatu, dan berhenti saling memusuhi, dan memprovokasi... Berhenti menghasud, menebarkan kebencian... Kemarahan... BNerhenti memproduksi konten2 yang campur aduk, konten2 yang mengundah amarah, tanda tanya, candaan2 bahaya, dan pemutarbalikan fakta.

Baca Juga: Pilu, Curhat Putri Delina Tentang Sosok yang Bisa Menguatkan di Tengah Konfliknya dengan Nathalie Holscher

Semoga semua dikarunai bener2 kemampuan bersabar dan berprasangka baik. Dan terus mau percaya Allah, bahwa Kehendak Allah, selalu Maha Baik.

Terhadap semua yang ada di balik semua kegaduhan ini, ada Allah. Saya juga punya salah. Mari sama2 kita bertaubat kepada Allah. Semoga saya pribadi, sepenuh2nya diampuni Allah.

Salam, yang minta dan butuh selalu didoain.

Yusuf Mansur," tulisnya.

Sebelumnya, para investor yang merupakan jamaah Yusuf Mansur minta pertanggung jawaban.

Baca Juga: Lima Tahun Dewi Perssik Sabar Jalani Rumah Tangga dengan Angga Wijaya, Kini Harus Berujung Perceraian

Bahkan mereka sampai menggeruduk rumah Yusuf Mansur di Ketapang Cipondoh, Kota Tangerang pada Senin 20 Juni 2022 pagi.

“Kita mengupayakan mediasi, kita bicara baik-baik, proses juga sedang berjalan,” kata seorang Jamaah.

Para Jamaah sekaligus investor menuntut kejelasan pertanggung jawaban program investasi yang kabarnya diikuti oleh ribuan orang.

“Rekan-rekan ini mengatasnamakan korban, tapi tak ada satupun putusan yang mengatakan Yusuf Mansur bertanggung jawab,” kata seorang Jamaah menjelaskan tujuannya datang ke kediaman Ustadz Yusuf Mansur.

Baca Juga: Konflik Nathalie Holscher dan Putri Delina; Sule: Saya Harus Tanggung Jawab

Menurut salah seorang perwakilan jamaah, mereka hanya ingin mengadakan dialog secara baik-baik untuk mendapatkan kejelasan mengenai dana investasi yang telah disetorkan.

“Cuma beliau tidak ada, sekarang maunya itu apa, kita ketemu dimana, Majelis Ulama sudah kita datangi, beliau itu seorang Ustadz, malu kita kalau tidak bisa diselesaikan secara baik-baik, kita dialog, kita diskusi,” kata perwakilan Jamaah.***

Editor: Vina

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler