Tereliminasi di Top 13 Indonesian Idol 2020, Kezia Idol: Maaf Perjalananku Baru Sebentar

- 27 Januari 2021, 11:57 WIB
Kezia Indonesian Idol
Kezia Indonesian Idol /ig @Indonesianidolid

Klikseleb.com - Tereliminasi di Top 13 Indonesian Idol 2020, Kezia Idol meminta maaf kepada para pendukungnya dalam unggahannya di akun Instagramnya @keibieh.

Kezia Idol tereliminasi di Top 13 Indonesian Idol 2020 pada Senin, 25 Januari 2021. Pada Senin kemarin, ada perubahan yang dilakukan oleh Indonesian Idol yaitu double elimination.

Kezia Idol tereliminasi bersama Joy Idol di Top 13 Indonesian Idol 2020. Setelah penampilannya pada Senin, 18 Januari 2021, vote yang didapatkan Keiza Idol lebih sedikit dari finalis lainnya.

Baca Juga: Inul Daratista Unggah Foto Jadul Sambil Ceritakan Masa Muda, Pernah Jualan Rokok dan Minuman di Pinggir Jalan

Baca Juga: Bikin Penasaran! Hotel del Luna Akan Dibuat Jadi Pertunjukan Musikal

Pada grup pertama Top 13 Indonesian Idol 2020 Special Season yang digelar pada Senin, 18 Januari 2021, Kezia Idol tampil bersama enam finalis lainnya.

Pada Senin, 25 Januari 2021 enam finalis grup kedua tampil di atas panggung megah Indonesian Idol 2020. Setelah enam finalis grup kedua tampil, perolehan voting seluruh finalis (grup satu dan grup dua) dihitung secara bersamaan.

Dan hasilnya sangat mengecewakan bagi Kezia Idol dan Joy Idol. Mereka berdualah yang harus menerima kenyataan bahwa perolehan voting mereka lebih sedikit dari finalis lainnya.

Setelah tereliminasi di Top 13 Indonesian Idol 2020 pada Senin, 25 Januari 2021 Kezia Idol mengunggah sebuah video penampilannya di atas panggung Indonesian Idol 2020.

Baca Juga: Mama Sarah dan Elsa Mulai Dicurigai! Aldebaran Ungkap Fakta Soal Reyna ke Andin? Ikatan Cinta 27 Januari 2021

Baca Juga: Perankan Pengacara Magang di Drakor Vincenzo, Taecyeon 2PM Tampil dengan Gaya Rambut Baru

Video itu diunggah Kezia Idol di laman Instagramnya @keibieh pada keeseokan harinya. Pada unggahan itu, Kezia Idol meminta maaf kepada para pendukungnya.

Berikut caption pada unggahan Kezia Idol seperti dikutip Klikseleb dari akun Instagram miliknya.

"I don’t belong here, because I belong somewhere else. Maaf ya perjalananku di sini baru sebentar, terima kasih banyak untuk support dan vote-nya, teman-teman sekalian.

"Semoga teman-temanku semuanya di sini mau tetap menyaksikan untuk langkah yang akan aku ambil berikutnya.

"Banyak yang ingin kusampaikan, tapi tidak di sini. Semoga karya-karyaku nanti mampu mematahkan semua cara orang memandangku selama ini.

Baca Juga: Selamat! BLACKPINK Menjadi Girl group Tercepat Mencapai 750 Juta Views di Youtube Lewat MV How You Like That

Baca Juga: Mark NCT Jadi Anggota Berikutnya Buka Akun Instagram

"Kesempatan ini tidak akan menjadi sia-sia. Tunggu aku, ya!" kata Kezia Idol pada unggahannya.

Unggahan Kezia Idol ini mendapat banyak perhatian dari para pendukungnya. Di antara komentar para pendukung Kezia, ada komentar Boy William.

"Pas baca hasil resultnya langsung geleng-geleng kepala. Good luck Keibieh. Sukses ya," tulis Boy William.

Selain Boy William, ada juga komentar dari Waode Popa, sang juara Pop Academy asal Baubau.

"Kak Keybi tetap yang terbaik," kata Waode (@waode_popa) pada kolom komentar.

Video unggahan Kezia Idol ini telah ditonton sebanyak 66.603 kali dan dikomentari sebanyak 1.268 komentar.***

Editor: Vina

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x