Tunjukkan Kepedulian, Fandom K-Pop Indonesia Donasikan 1,4 Miliar untuk Bantu Korban Bencana

- 27 Januari 2021, 15:11 WIB
Album dari grup K-Pop BTS, BLACKPINK, TXT, hingga SuperM berada di puncak tangga lagu Billboard global
Album dari grup K-Pop BTS, BLACKPINK, TXT, hingga SuperM berada di puncak tangga lagu Billboard global /Soompi

Klikseleb.com - Para penggemar K-Pop yang tergabung dalam 16 fandom di Indonesia berhasil menggalang dana sebesar 1,4 miliar yang akan didonasikan kepada masyarakat korban bencana.

Sebanyak 1,4 miliar yang dikumpulkan oleh para penggemar K-Pop ini digunakan untuk membeli makanan dan kebutuhan sehari-hari para korban bencana di beberapa wilayah.

Dilansir dari ANTARA, Kpop4Planet mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kesadaran akan krisis iklim bagi penggemar K-Pop di seluruh dunia.

Baca Juga: Jung So Min Dapat Tawaran Jadi Pemeran Utama di Drakor Terbaru Bersama Jo Byeong Gyu

Baca Juga: Inul Daratista Unggah Foto Jadul Sambil Ceritakan Masa Muda, Pernah Jualan Rokok dan Minuman di Pinggir Jalan

Administrator utama fandom Super Junior Elfindonesiacom, Arendeelle, mengatakan bahwa kegiatan ini terinspirasi dari kegiatan kemanusiaan yang sering dilakukan oleh idola mereka.

"Para penggemar terinspirasi dari sumbangan dan pekerjaan sukarela yang sering dilakukan para idol mereka, salah satunya anggota Super Junior Siwon Choi," kata Arendeelle dikutip Klik Seleb dari ANTARA, 27 Januari 2021.

Kemudian salah satu fandom BTS di Indonesia, Armyteamkalsel, mengatakan bahwa donasi ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama.

Baca Juga: Bikin Penasaran! Hotel del Luna Akan Dibuat Jadi Pertunjukan Musikal

Halaman:

Editor: Vina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah