Bintangi River Where The Moon Rises, Kim So Hyun Ungkap Tantangan saat Perankan Putri Pyeonggang

- 2 Februari 2021, 16:10 WIB
Kim So Hyun dalam drakor River Where The Moon Rises
Kim So Hyun dalam drakor River Where The Moon Rises /Soompi

Klikseleb.com - Baru-baru ini, Kim So Hyun mengungkapkan bahwa dirinya menghadapi tantangan baru saat memerankan karakter Putri Pyeonggang di drama Korea River Where The Moon Rises.

Diketahui bahwa River Where The Moon Rises merupakan drama adaptasi dari cerita rakyat Goguryeo klasik yang menceritakan kisah cinta antara Putri Pyeonggang (Kim So Hyun) dan On Dal (Ji Soo).

Sebelumnya, teaser yang dirilis oleh drakor River Where The Moon Rises membuat penonton tidak sabar melihat akting Kim So Hyun sebagai Pyeonggang.

Baca Juga: Rachel Vennya Gugat Cerai Niko Al Hakim, Sidang Perdana Digelar Hari Ini

Baca Juga: Usai Bulan Madu ke Turki Bersama Caesar Hito, Felicya Angelista Hamil?

Pasalnya, Kim So Hyun akan bertransformasi menjadi menjadi seorang putri dan pejuang yang tangguh.

Dalam sebuah wawancara baru-baru ini, Kim So Hyun mengungkapkan detail karakter yang ia perankan dalam River Where The Moon Rises.

"Pyeonggang terkadang dingin dan kaku, tapi ia adalah sosok yang selalu memiliki hati yang hangat," tutur Kim So Hyun dikutip Klik Seleb dari Soompi, 2 Februari 2021.

Baca Juga: Song Ji Hyo Dikonfirmasi Bakal Bintangi Drakor Come to the Witch Restaurant, Simak Detailnya!

Baca Juga: Lucu Banget! Amanda Manopo 'Andin' Ikatan Cinta Pakai Kostum Mario Bros, Isyaratkan Baikan sama Al?

"Dia akan melakukan apa saya untuk hal-hal yang harus dia lindungi," lanjutnya.

River Where The Moon Rises merupakan drama sejarah pertama yang ia bintangi.

Meski demikian, Kim So Hyun telah menerima banyak pujian saat ia tampil dalam teaser drama tersebut.

Baca Juga: Idaman! Arya Saloka Lakukan Ini Jika Sedang Bertengkar dengan Putri Anne, Sederhana tapi Manis!

Baca Juga: Lee Sun Bin dan Kim Young Kwang Ungkap Pengalaman Seru Saat Syuting Film Mission: Possible

Salah satu adegan yang paling banyak menuai pujian adalah ketika Kim So Hyon sebagai Putri Pyeonggang memegang pedang di medan perang.

Kim So Hyun mengatakan bahwa ia sebenernya sangat asing dalam melakukan adegan tersebut.

Demi melakukan adegan yang baik, Kim So Hyun rupanya benyak menonton video laga.

Baca Juga: Mesra dengan Putri Anne, Ternyata Ini Panggilan Sayang Arya Saloka 'Aldebaran' Ikatan Cinta ke Sang Istri

Baca Juga: Intip Potret Manis Bae Hyun Sung, Lawan Main Jaehyun NCT di Drakor Dear.M

"Karena ini adalah pertama kalinya aku melakukan adegan aksi menggunakan pedang, jadi aku menonton banyak video laga," kata Kim So Hyun.

Kim So Hyun melanjutkan bahwa ia juga banyak mengajukan pertanyaan dan belajar dari aktor pemeran pengganti.

Kim So Hyun juga mengaku bahwa ia belajar keras untuk menggambarkan emosi dengan baik dalam setiap adegan.

Baca Juga: Yoo In Na, Sooyoung SNSD, hingga Yoo Yeon Seok Ungkap Detail Karakter Masing-masing dalam Film New Year Blues

Baca Juga: Krisdayanti Tiba-tiba Bicara Perpisahan, Tulis Kalimat Sedih dan Unggah Foto Hitam Putih

"Saya harus menggambarkan banyak perubahan. Agar terlihat berbeda, saya mencoba mengubah nada suara sambil mengucapkan dialog atau ekspresi yang tidak berlebihan," ujar Kim So Hyun.

Saksikan aksi Kim So Hyun sebagai Putri Pyeonggang dalam drakor River Where The Moon Rises yang dijadwalkan akan tayang perdana pada 15 Februari 2021 pukul 21.30 KST.***

 

Editor: Suci Nurhaliza Hermawati

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah