Segera Rilis! Joe Taslim Tunjukkan Kemampuan Luar Biasa di Trailer Film Mortal Kombat

- 19 Februari 2021, 12:39 WIB
Joe Taslim Perankan Sub-Zero di Film Mortal Kombat, Karakter Penjahat Utama yang Tak Sembarangan
Joe Taslim Perankan Sub-Zero di Film Mortal Kombat, Karakter Penjahat Utama yang Tak Sembarangan /Twiter @Mkmovie


Klikseleb.com - Aktor Indonesia Joe Taslim memang sudah sangat sering menunjukkan kemampuan bela diri dalam setiap film yang dibintanginya, termasuk film Mortal Kombat.

Film Mortal Kombat baru saja merilis trailer terbarunya, dimana Joe Taslim dan muncul sebagai salah satu karakter penting yang memiliki kemampuan luar biasa.

Joe Taslim akan menujukkan kemampuan luar biasa tersebut dengan menjadi Sub-Zero yang mampu membuat rivalnya membeku.

Baca Juga: Sebelum Ditangkap Polisi Rumah Pernah Disatroni Polisi, Jennifer Jill: Gue Injak-injak Depan Lo!

Trailer pertama film Mortal Kombat ditayangkan pada hari Kamis, 18 Februari 2021, memperlihatkan kepada penggemar bagaimana sebuah video game berubah menjadi film aksi melalui channel youtube Warner Bros. Picture.

Trailer dimulai dengan pengenalan karakter buronan manusia super yang memiliki tanda naga di tubuhnya yang mirip dengan yang dimiliki Cole Young.

Cole Young merupakan pejuang MMA yang tak tahu apa-apa tentang ikatan leluhurnya dengan kejuaraan yang hanya menerima petarung terbaik.

Baca Juga: Setahun Wafatnya Ashraf Sinclair, Baju Kembar BCL dan Samg Putra Saat Ziarah Makam Jadi Sorotan

“Sepanjang sejarah, budaya yang berbeda di seluruh dunia mengacu pada turnamen juara yang hebat.

Penandaan naga itu, saya pikir itu adalah undangan untuk memperjuangkan sesuatu yang dikenal sebagai Mortal Kombat,” ungkap Sandra Blade (Jessica McNamee).

Sebelumnya Sandra Blade meminta Major Jackson ‘Jax’ Briggs (Supergirl’s Mehcad Brooks) memberitahu Cole Young untuk mencari jawaban.

Baca Juga: Isu Perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Mencuat, Lagu Deen Assalam Viral Lagi, Ini Liriknya

Dan ditengah-tengah video trailer yang ditayangkan, Joe Taslim muncul sebagai Sub-Zero, sebuah karakter yang kejam dan memiliki kemampuan luar biasa bahkan mampu membuat lawannya membeku.

Penggemar dari video game Mortal Kombat akan merasa bahagia untuk menyaksikan beberapa detail bagian yang akan menjadi film live action.

Salah satu detail bagian yang akan ditayangkan secara langsung dalam film Mortal Kombat adalah penggunaan kunai blade yang menjadi senjata favorit Hanzo Hasashi atau Scorpion.

Baca Juga: Nostalgia, 4 Adegan Favorit Penggemar Dari Episode 17-20 Drakor Mr. Queen, Salah Satunya Kematian Na In Woo!

Film Mortal Kombat akan dibintangi oleh Ludi Lin, Jessica McNamee, Josh Lawson, Joe Taslim, Mechad Brooks, dan Lewis Tan.

Film Mortal Kombat ini akan disutradai oleh Simon McQuoid yang akan debut sebagai sutradara.

Film Mortal Kombat akan tayang serentak di bioskop dan HBO Max pada tanggal 16 April 2021. ***

Editor: Vina

Sumber: People


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah