Selain Autoimun, Ashanty Juga Menderita Dua Penyakit Lain, Ini yang Harus Dilakukan Selama 6 Bulan

- 8 Juni 2021, 05:44 WIB
Ashanty derita penyakit ganas selain Autoimun
Ashanty derita penyakit ganas selain Autoimun /tangkap layar Instagram.com/@ashanty_ash.

Klikseleb.com - Ashanty sudah menjalani pengobatan di Turki. Awalnya ia ingin mengobati penyakit autoimun yang dideritanya.

Tetapi pada kenyataannya, Ashanty justru divonis menderita dua penyakit baru. Kata dokter, Ashanty menderita kekurangan zat besi dan batu ginjal.

Jika biasanya seseorang harus naik meja operasi untuk menganhkat batu ginjal, namun tidak demikian dengan Ashanty.

Baca Juga: Soal Ashanty dan Krisdayanti, Aurel Hermansyah: Mimi Pekerja Keras, Bunda Utamakan Anak dan Suami

Ashanty diminta dokter untuk minum air putih sehari tiga liter selama tiga bulan. Jika rutin, maka batu ginjal bisa keluar sendiri.

Hal tersebut diungkap Asyanty melalui unggahan YouTube The Hermansyah pada hari Minggu, 6 Juni 2021.

Asyanty mengatakan jika batu ginjal yang ada di tubuhnya berukuran 4 mm.

Baca Juga: Youtuber Hansol Ungkap Tragedi di Drakor Move To Heaven dari Kisah Nyata

"Jadi udah dicek aku ada batu ginjal udah lumayan besar, tapi nggak perlu diambil," jelasnya.

"Ada dokter yang suruh ambil dan nggak, ini dibiarkan dulu 6 bulan," sambung Ashanty.

Lantas bagaimana dengan zat besi? Hasil pemeriksaan, Ashanty juga dinyatakan bebas dari kolesterol, diabetes, darah tinggi dan asam urat.

Baca Juga: Ada Ayu Ting Ting dan Barbie Kumalasari! Berikut Deretan Selebritis Indonesia yang Memiliki Banyak Haters

Hanya saja, Ashanty diagnosis kekurangan zat besi. Salah satu obat ampuh adalah semangat dan optimis.

Untungnya Ashanty memiliki keluarga yang luar biasa, yang selalu memberi dukungan dan dorongan untuk sembuh.

"Mudah-mudahan dengan minum air tiga liter sehari lama-lama dia akan keluar sendiri," ucap Ashanty lagi.***

Baca Juga: Ikatan Cinta Selasa 8 Juni 2021: Nino Baku Hantam dengan Ricky! Mama Rosa Depresi Lagi Gara-gara Perbuatan Al!

Disclaimer: artikel ini sebelumnya tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul "Dokter Minta Asyanty Minum 3 Liter Air per Hari Selama 6 Bulan, Istri Anang Hermansyah Ini Pasrah"

Editor: Vina

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah