Lahirkan Anak Pertama dengan Rey Mbayang Secara Caesar, Ini Penjelasan Dinda Hauw

- 22 Juni 2021, 12:56 WIB
Dinda Hauw beserta suami Rey Mbayang  memperlihatkan putra pertamanya.
Dinda Hauw beserta suami Rey Mbayang memperlihatkan putra pertamanya. / Instagram/@dindahw/Instagram/@dindahw

 

Klikseleb.com - Dinda Hauw telah melahirkan anak pertamanya dengan Rey Mbayang pada 20 Juni 2021.

Dinda Hauw mengungkapkan bahwa sebelumnya ia ingin melahirkan anaknya bersama Rey Mbayang secara normal.

Namun, Dinda Hauw menceritakan bagaimana akhirnya dia harus melahirkan anaknya dengan Rey Mbayang secara caesar.

Dinda Hauw memposting beberapa foto saat momen kelahirannya.

Baca Juga: Jelang Pernikahan dengan Lesti Kejora, Sosok Perempuan Cantik Mantan Pacar Rizky Billar Muncul ke Publik

Pada keterangan foto tersebut, Dinda Hauw menjelaskan alasan dia melakukan operasi caesar karena banyak yang bertanya kepadanya.

Dinda Hauw menceritakan bahwa pada Jumat pagi ada rembesan air di tempat tidurnya saat ia bangun.

Meski rembesan air tersebut tidak banyak, Dinda Hauw sempat panik.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Selasa 22 Juni 2021: Mama Sarah Dukung Al dan Andin untuk Menghukum Elsa! Apa Hukumannya?

Baca Juga: Joy Red Velvet Ungkap Rasa Cinta ke ReVeluv: Sumber Kekuatanku adalah Penggemar

Pada hari yang sama, kebetulan adalah jadwal Dinda Hauw konsultasi ke dokter kandungannya.

Saat Dinda Hauw konsultasi dan menjalani USG (Ultrasonografi), air ketubannya masih cukup dan belum ada tanda-tanda pembukaan.

Saat Dinda Hauw konsultasi juga sudah dicek dengan lakmus, tapi tidak terlihat bahwa rembesan air di tempat tidurnya adalah cairan ketuban.

Baca Juga: Dituding Lakukan Pelecehan Seksual, Rian D'Masiv Laporkan Akun Twitter @dennysakrie

Selesai konsultasi, Dinda Hauw dan Rey Mbayang memutuskan untuk tidak pulang ke rumah dan tinggal di dekat rumah sakit.

Pada Sabtu dini hari pukul 02.00 dan pukul 05.00, tiba-tiba keluar cairan bening lagi, tapi tidak sampai ke tempat tidur.

Dinda Hauw langsung menghubungi dokter kandungannya dan disarankan untuk ke IGD untuk dicek lebih dalam lagi.

Dinda Hauw mengaku bahwa hari itu perasaannya sudah berbeda dan gerakan janin yang ada di perutnya tidak begitu aktif seperti biasa.

Setelah itu, Dinda Hauw memutuskan untuk ke rumah sakit lagi saat malam hari.

Saat Dinda Hauw melakukan CTG (Cardiotocography) dan USG, ternyata air ketuban yang sehari sebelumnya 9,6 turun menjadi 7 hanya dalam waktu satu hari.

Rembesan yang keluar di tempat tidur juga ternyata adalah air ketuban Dinda Hauw.

Baca Juga: Sang Bunda Dikabarkan Belum Bayar Utang Rp700 Juta, Atta Halilintar: Nggak Percaya!

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Selasa 22 Juni 2021: Aries, Taurus, Gemini: Kamu akan Terima Kemurahan Hati Seseorang

Akhirnya, malam itu dokter memberi pilihan Dinda Hauw untuk diinduksi kalau ingin melahirkan secara normal, tapi dengan syarat batas waktu 24 jam.

"Induksi rasanya kayak apa ? Wah hehe luar biasa masya Allah sakit nya," tulis Dinda Hauw yang melanjutkan ceritanya di kolom komentar akun Instagram @dindahw pada 21 Juni 2021.

Dinda Hauw lanjut bercerita bahwa ia melakukan induksi sebanyak tiga kali.

Namun, pembukaan yang didapat oleh Dinda Hauw hanya naik sedikit. Tiga kali induksi hanya mencapai pembukaan tiga.

Setelah mengalami hal tersebut, Dinda Hauw dan Rey Mbayang sepakat untuk melakukan operasi caesar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Selasa 22 Juni 2021 Cancer, Leo, Virgo: Semua yang Kami Inginkan Sudah di Depan Mata!

Hal itu disebabkan karena kalau Dinda Hauw melanjutkan induksi, risiko terhadap bayinya pun cukup besar.

Dinda Hauw mengatakan, "Sedih.. dan malu banget sama diriku sendiri.. karna awalnya aku ngerasa udah cukup usaha dan bisa normal… Tapi mau gimana.. aku sadar kita sebagai manusia hanya bisa berusaha dan berdoa… selebih nya Allah yang menentukan."

Dinda Hauw juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Rey Mbayang dan keluarganya yang telah mendukungnya saat menjalani proses melahirkan.

"Melahirkan secara SC bukan berarti kamu tidak sungguh2 menjadi ibu kok.. kita sama sama mengandung , melahirkan dan mempertaruhkan nyawa.. hanya saja cara dan jalan nya saja yang berbeda.. hehe ucapan dari suamiku yang selalu ku ingat," kata Dinda Hauw.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Selasa 22 Juni 2021 Libra, Scorpio, Sagitarius: Ada yang Sakit Hati dengan Perkataanmu

"sekarang waktunya menjalankan peran ibu yang sesungguhnya… Semangat untuk semua ibu yang baru melahirkan dan mau melahirkan.. semoga semuanya di perlancar dan diberi kesahatan selalu. Aamiin Ya Allah," sambung Dinda Hauw.

Nama anak dari Dinda Hauw dan Rey Mbayang adalah Arshakalif Muhammad Mbayang.

Selamat kepada Dinda Hauw dan Rey Mbayang atas kelahiran anak pertamanya!***

 

Editor: Vira Deviana W

Sumber: Instagram @dindahw


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x