Sinetron SCTV Plagiat Squid Game, Ernest Prakasa: Emang Gak Ada Malu-malunya Gitu?

- 24 Oktober 2021, 10:14 WIB
Sinetron SCTV Plagiat Squid Game, Ernest Prakasa: Emang Gak Ada Malu-malunya Gitu?
Sinetron SCTV Plagiat Squid Game, Ernest Prakasa: Emang Gak Ada Malu-malunya Gitu? /Twitter @CenayangFilm

Klikseleb.com - Ernest Prakasa merupakan salah satu artis, komika, sekaligus sutradara yang sering mengungkapkan pendapatnya tentang sesuatu yang sedang menjadi perbincangan.

Salah satu sinetron SCTV, Jendela SMP, baru-baru ini menarik perhatian masyarakat Indonesia, salah satunya Ernest Prakasa.

Ernest Prakasa menyampaikan pendapatnya karena salah satu scene di sinetron Jendela SMP terlihat menjiplak Squid Game.

Baca Juga: Vin Diesel Gantikan Posisi Paul Walker di Pelaminan, Acara Pernikahan Berlangsung Haru

Setelah scene tersebut ditayangkan, banyak netizen yang membagikan foto dan videonya, serta membandingkannya dengan Squid Game.

Squid Game memang salah satu serial Korea dari Netflix yang mendapat kepopuleran luar biasa.

Squid Game bahkan menjadi serial Korea pertama yang meraih posisi pertama di Netflix US.

Tak hanya di Netflix US, Squid Game juga menempati posisi pertama di berbagai negara, salah satunya Indonesia.

Baca Juga: Amanda Manopo Mendapat Berbagai Awards untuk Perannya di Ikatan Cinta: Biasa Aja Saya Mah...

Kepopuleran Squid Game pun mengundang beberapa acara dan tempat untuk ikut mengusung konsep serial tersebut.

Sayangnya, salah satu sinetron Indonesia, Jendela SMP, mendapat banyak kritikan akibat hal itu.

Alih-alih terinspirasi, salah satu scene di Jendela SMP dituding menjiplak Squid Game dan mengubah namanya menjadi Dolanan Game.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Minggu 24 Oktober 2021 Libra, Scorpio, Sagitarius: Waspada pada Musuh Dalam Selimut di Kantor

Dalam sinetron Jendela SMP, para pemain terlihat memakai setelan jaket dan celana dengan nomor peserta di dada sebelah kanan.

Para pemain di Jendela SMP memainkan sebuah permainan yang memungkinkan mereka tereleminasi atau menerima sejumlah uang.

Para pemain yang lolos akan mendapat uang Rp500.000 dikalikan dengan jumlah peserta yang gugur.

Pemain yang tereliminasi juga fotonya akan diberikan tanda X dan para penjaga yang mengatur jalannya permainan menggunakan topeng.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Minggu 24 Oktober 2021 Aries, Taurus, Gemini: Hati-hati Ada Orang Ketiga dalam Hubunganmu!

Beberapa poin tersebut memang sama dengan yang ada di Squid Game.

Para peserta bermain untuk memperebutkan uang, memakai setelan jaket dan celana dengan dilengkapi nomor peserta, dan para penjaganya memakai topeng.

Perbedaannya hanya pemain yang dinyatakan kalah di Jendela SMP, akan disemprotkan dengan cairan berbau busuk, sedangkan Squid Game bertaruh nyawa.

Ernest Prakasa yang mengetahui hal itu turut melayangkan kritikan lewat media sosialnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Minggu 24 Oktober 2021 Cancer, Leo dan Virgo: Keberuntungan Sedang Berada di Sisimu

Pada akun Twitter @ernestprakasa, ia membalas sebuah cuitan dari akun @CenayangFilm yang mengunggah foto Dolanan Game.

"Serius, @SCTV?," tulis Ernest Prakasa dibarengi dengan emotikon 'muntah', dikutip Klikseleb.com dari akun Twitter @ernestprakasa yang diunggah pada Sabtu, 23 Oktober 2021.

Ernest Prakasa juga mengunggah foto Dolanan Game di akun Instagramnya pada hari yang sama.

Dalam keterangan postingannya, ia menulis, "Halo @sctv, numpang tanya nih. Emang gak ada malu-malunya gitu? Dikiiiiiit aja."

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Capricorn Aquarius Pisces 23 Oktober 2021: Butuh Hidupkan Kembali Percikan Ajaib

Setelah itu, Ernest Prakasa mengunggah postingannya di Instagram Story dan menyebut kalau televisi seharusnya termasuk industri kreatif.

Ernest Prakasa mengatakan, "TV itu harusnya termasuk industri KREATIF kan ya? Maaf @sctv sekadar mengingatkan."

Postingan Ernest Prakasa juga menarik perhatian beberapa figur publik lainnya seperti Gading Marten, Melly Goeslaw, dan lain-lain.

Ge Pamungkas bahkan berkomentar kalau hal itu merupakan sesuatu yang memalukan.***

Editor: Hamidah Fajriah

Sumber: Twitter Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah