Anak Nindy Ayunda Memberi Kesaksian di Persidangan, Kak Seto Menyayangkan Hal Tersebut

- 29 Maret 2022, 19:54 WIB
Nindy Ayunda menceritakan perlakuan KDRT yang dilakukan sang mantan suami kepada dirinya.
Nindy Ayunda menceritakan perlakuan KDRT yang dilakukan sang mantan suami kepada dirinya. /Instagram @nindyayunda

 

Klikseleb.com – Seto Mulyadi atau akrab dipanggil Kak Seto, memberikan perhatiannya terhadap kasus yang melibatkan anak Nindy Ayunda.

Kak Seto menyatakan, ia menyayangkan terhadap keterlibatan anak Nindy Ayunda dalam persidangan perkara dugaan kekerasan.

Kak Seto menyebutkan bahwa anak-anak, seharusnya tidak ikut dilibatkan dalam suasana persidangan yang tidak cocok untuk anak.

Baca Juga: Sinopsis Drama A Business Proposal Episode 10: Seol In Ah dan Kim Sejeong Saling Pamer Ayang Saat Double Date

 “Seharusnya anak-anak di bawah umur jangan diikutsertakan dalam suasana persidangan, walau dia jadi korban,” ujar Kak Seto.

Kak Seto menuturkan bahwa anak yang dibawa ke suasana persidangan, akan terganggu mentalnya dan hal tersebut harus dihindari meskipun didampingi oleh orang tua.

Pemerhati anak tersebut juga berpendapat bahwa apapun model persidangannya, meskipun secara virtual baiknya tidak melibatkan anak-anak.

Dan jika terpaksa harus dilakukan, maka suasananya harus yang ramah untuk anak-anak dan pertanyaannya harus disesuaikan dengan usia anak.

“Maksud ramah dengan anak-anak, misalnya hakim tidak mengenakan toga/jubah hakim dan cara bertanya pun harus disesuaikan dengan usia anak,” ujar Kak Seto.

Halaman:

Editor: Vira Deviana W

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x