Kondisi Kesehatan Rachel Maryam Menurun Usai Melahirkan, Begini Penjelasan Keluarga

- 3 Oktober 2020, 19:30 WIB
Kondisi kesehatan Rachel Maryam menurun pasca melahirkan
Kondisi kesehatan Rachel Maryam menurun pasca melahirkan /Momska Anna/Foto : Instagram @rachelmaryams

Klikseleb.com - Pasca melahirkan bayi laki-laki bernama Muhammad Eijaz Mata Air di RS Bunda Jakarta pada Jumat 2 Oktober 2020. Kondisi kesehatan Rachel Maryam dikabarkan sempat menurun.

Bahkan sempat beredar foto Rachel Maryam yang tak sadarkan diri dipasang alat pernapasan hingga berujung berita dugaan Rachel Maryam koma.

Membantah kabar miring yang beredar, pihak keluarga Rachel Maryam melalui adiknya Tamara Sayidina memberikan penjelasan bahwa Rachel Maryam dalam kondisi sadar.

Baca Juga: Potret Rachel Maryam Melahirkan, Ini Nama Unik Anak Laki-Lakinya

"Assalamualaikum, untuk berita yang sedang beredar terkait kakak kandung saya @rachelmaryams bahwa beliau sedang koma pasca melahirkan itu Tidak Benar," ungkap adik Rachel lewat unggahan Insta Story di akun @tamarasayidina pada Sabtu 3 Oktober 2020.

Rachel memang sempat mengalami pendarahan pasca operasi persalinan sesar anak keduanya. Hingga dia harus ditidurkan Dokter untuk pemulihan lebih cepat.

Namun pihak keluarga menyampaikan saat ini kondisi Rachel Maryam tidak sadarkan diri tidak benar.

Baca Juga: Bukan Tak Sadarkan Diri, Rachel Maryam Sengaja Ditidurkan Dokter Usai Pendarahan

"Beliau sudah siuman pasca operasi dan sedang proses pemulihan. Terima kasih untuk semua yang telah mendoakan keselamatan dari kakak saya, mohon doa agar cepat pulih," terang Tamara.

Sebelumnya, lewat unggahan akun Instagram, Tamara juga sempat memposting foto bersama Rachel. Dia memberikan doa dan harapan baik untuk Rachel yang kondisi kesehatan menurun usai melahirkan.

"I know youre stronger. My stronger sister ever. My half My Everything. Mohon doa Al-Fatihah untuk kakak kandung saya Rachel Maryam binti Indra Sayidina. Agar diberikan kekuatan kesehatan," tulis adik Rachel Maryam.

"Pulih kembali sehat seperti sediakala pasca operasi ke 2 setelah caesar. Semoga teteh cepat siuman stabil kondisinya, bisa ketemu putranya yang baru saja dilahirkan baby Eijaz," ungkap adik Rachel di akun @tamarasayidina pada Jumat 2 Oktober.**

Editor: Momska Anna


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah