Dua Kali Menduda, Okan Cornelius tak Merasa Trauma

- 6 Oktober 2020, 09:30 WIB
Okan Cornelius belum beritahu anak soal perceraian
Okan Cornelius belum beritahu anak soal perceraian /Instagram @okankornelius

Kliseleb.com - Okan Cornelius tak merasa trauma meski dua kali mengalami kegagalan membina rumah tangga. Bagi Okan, semua sudah digariskan Tuhan yang harus dijalani dalam hidupnya.

"Enggak ada (beban), itu sudah garis tangan gue dan harus gue jalanin. Sudah jadi bubur, yang penting lihat ke depannya. Fokus bekerja ya, buat bayar sekolah. Yang penting sekarang ke depannya cari nafkah, kerja yang bener, sehat," ujar Okan Cornelius di Gedung Trans TV, jakarta Selatan, Senin 5 Oktober 2020.

Baca Juga: Riwayat Penyakit Asam Lambung, Gitaris OM PMR Meninggal di Rumah Sakit

Okan juga tidak menutup kemungkinan jika nantinya akan berumah tangga kembali. Dengan catatam pendampingnya kelak harus sayang dengan Jaden, buah hatinya.

"Ya lihat ke depannya lah. Yang penting baik sayang sama Jaden, udah pasti itu. Pokoknya kalau ada yang lewat, baik ya ayuk, hahaha. Sekarang jalanin aja ke depannya, niat baik. Kalau bilang enggak, semua kan juga gak tau ke depannya gimana," kata Okan.

Baca Juga: Tas Hermes Rp100 Juta Ambyar, Davina Duo Bunga Kapok Titip Jual Barang Branded


Okan berusaha mengambil hikmah dari lika-liku kehidupan yang dialaluinya, termasuk soal rumah tangga. Namun yang pasti, Okan akan lebih selektif lagi dalam mencari pasangan ke depannya.

"Ya selektif pasti, kalau trauma ya jangan. Garis hidup kita seperti ini, sudah harus terjadi. Apa yangg terjadi ini pasti membangun kita untuk jadi lebih baik lagi. Jangan trauma. Kalau trauma kita kalah sama situasi," pungkas Okan.

Sekadar informasi, Sebelum bercerai dengan May Lee, Okan Cornelius sempat membina rumah tangga dengan Viviane dan berujung pada perceraian. Dari pernikahan tersebut Okan dan Viviane dikaruniai seorang anak yang diberi nama Jaden Kornelius Tjew.***

Editor: Vina

Sumber: Klik Seleb PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah