Dylan Sada Meninggal di Usia Muda, Dahulu Sempat Sembunyikan KDRT Mantan Suami karena Cinta

- 10 November 2020, 10:00 WIB
Mantan Suami Dylan Sada
Mantan Suami Dylan Sada /Instagram

Klikseleb.com - Model Dylan Sada meninggal dunia pada Senin 9 November 2020. Nama Dylan Sada mulai jadi sorotan setelah pengakuan jadi korban kekerasan beberapa tahun silam.

Merupakan model nyentrik dengan kisah hidup yang berliku, cucu musisi Pranadjaja itu memiliki jalan hidup dan percintaan yang penuh kontroversi.

Baca Juga: 6 Kontroversi Hidup Dylan Sada, Pernah Kencani Wanita dan Tak Kuat Hidup di Indonesia

Pengakuan mengejutkan Dylan Sada beberapa tahun silam benar-benar kejutkan publik. Wanita bertato itu alami KDRT dari suami, Dylan diikat hingga dijambak sampai dibanting ke lantai oleh suaminya.

Bahkan Dylan juga bagikan video penderitaan akibat KDRT suami. Dylan Sada yang menderita luka di sekujur tubuhnya bahkan harus dirawat khusus hingga lakukan CT scan di bagian kepala.

Baca Juga: Dylan Sada Meninggal, Kenang 5 Pengakuan Hidup Tragis, Dilecehkan Ayah Kandung dan Coba Bunuh Diri

Mengejutkannya, meski suami menghajar Dylan Sada habis-habisan namun ia tetap memaafkan dan berharap suami berubah. Dylan Sada sadar dirinya dibutakan cinta kala itu.

“Saya adalah orang bodoh yang sedang jatuh cinta yang mengira (suami) bisa berubah. Saya terluka dan sangat patah hati tapi saya berhasil sembunyikan rasa sakit ini. mencari bantuan, bebaskan diri Anda jika Anda bisa.

"Pelecehan verbal kepada saya adalah yang terburuk daripada pelecehan fisik, bekas luka dan memar hilang tapi rasa sakit di dalamnya berlangsung selamanya,” ungkap Dylan Sada beberapa tahun silam.



Postingan kata-kata terakhir Dylan Sada sebelum meninggal menjadi sorotan.

Dylan Sada unggah foto terakhirnya di akun pribadi pada tanggal 4 Oktober 2020.

Seolah berikan pertanda sebulan lebih sebelum kematian. Dylan Sada meminta semua bisa merekam kenangan hidup lewat kamera.

Baca Juga: Kado Menyedihkan, Gatot Brajamusti Dimakamkan di Hari Ulang Tahun Istri

"Saya tidak lagi memiliki kamera itu karena covid, itu memiliki jangka panjang, jangka panjang yang bagus.

"Saya harap siapa pun yang memilikinya sekarang mengambil kenangan indah dengannya. film tidak akan pernah mati nyc, 2014," bunyi postingan terakhir Dylan Sada sebelum meninggal.

Dalam foto tersebut Dylan tampak memegang kamera dan membidik gambar dirinya melalui cermin. Tak lupa ia acungkan jari tengah ke arah kameranya.



Pemilik nama asli Aldila Wulandari itu dikabarkan meninggal dunia di Amerika pada Senin, 9 November 2020 waktu setempat.

"Innallillahi wa inna ilaihi rajiun. Telah meninggal dengan tenang, Aldila Wulandari (Dylan Sada) Senin, pukul 07.00 waktu setempat," tulis @dimsrads di Insta Story.

Lelaki bernama lengkap Dimas Radityo yang mewakili pihak keluarga untuk memohon doa dan permintaan maaf bagi almarhumah Dylan Sada.

Baca Juga: Tiga Pesan Penting Arya Saloka untuk Emak-Emak yang Membludak Datangi Loksyut Ikatan Cinta

"Mohon dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya atas segala khilaf dan kesalahan almarhumah," ucapnya.

Dimas juga meminta mendoakan almarhumah agar diberikan tempat terindah disisi Tuhan.

"Mohon doa semoga almarhumah wafat dalam keadaan khusnul khotimah dan diberikan kekuatan serta kesabaran. Amiin ya robbal alamiin. Yang berduka cita, Pranadjaja," tambahnya.

Meski telah menutup mata namun hingga kini belum diketahui penyebab meninggalnya Dylan Sada.***

Editor: Momska Anna


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x