Ternyata Penggunaan Strap Tali Masker Berpotensi Sebarkan Virus, Ini Kata Satgas Covid-19

- 24 Februari 2021, 15:49 WIB
 Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito sampaikan bahwa pihaknya tengah menyusun skema pengelolaan limbah masker sekali pakai yang kian melimpah.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito sampaikan bahwa pihaknya tengah menyusun skema pengelolaan limbah masker sekali pakai yang kian melimpah. /Setpres/


Klikseleb.com – Masa pandemi Covid-19 mengharuskan semua orang untuk memakai masker saat berada di luar rumah. Namun, untuk memberi nuansa unik pada penampilan, tak sedikit pula yang menambahkan aksesoris lain seperti strap tali masker.

Tak heran, jika tren strap tali masker ini menjadi populer di kalangan muda mudi kekinian.

Awalnya pemakaian strap tali ini berfungsi sebagai rantai kacamata yang dulunya dipakai oleh pustakawan dan atlet. Kini, strap tali juga bisa digunakan untuk mengaitkan masker.

Baca Juga: Digosipkan Dekat dengan Celine Evangelista, Omar Daniel Kaget: Sorry Kayaknya Gak Kenal Deh

Baca Juga: Yugyeom GOT7 Pamer Hadiah Dari Teman Selebritinya, Jungkook BTS, Jaehyun NCT, Cha Eun Woo ASTRO, dan Lainnya

Strap tali bisa dibuat sendiri dengan menggunakan bahan-bahan seperti kain atau manik-manik. Kemudian diberi tambahan pengait untuk dihubungkan ke tali masker.

Penggunaan strap tali masker dinilai lebih praktis untuk menyimpan masker tetap dekat dengan wajah. Sebab, saat dilepas, masker akan menggantung dengan sendirinya seperti memakai kalung.

Akan tetapi, ternyata penggunaan strap tali masker tidak dianjurkan oleh Satgas Penanganan Covid-19, karena dinilai berpotensi menyebarkan virus Corona.

"Kalau kita turunkan pakai pengait itu sampai ke bawah, itu akan kena ke hijab, ke baju. Jadi sebenarnya bagian dalam masker itu tidak boleh kontak dengan lain-lain kecuali dengan bagian tubuh," kata Ketua Bidang Penanganan Kesehatan Satgas Covid-19 Brigjen TNI (Purn) dr Alexander K Ginting, SpP (K) dalam konferensi pers BNPB yang dikutip dari PMJ News, Rabu 24 Februari 2021.

Baca Juga: Peresmian Inkubator Kemandirian Ekonomi dan Peluncuran Buku Menandai 1 Tahun Portal Jember Group

Halaman:

Editor: Vina

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x