Kekayaan Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution Didapat Darimana?

- 28 September 2020, 12:06 WIB
/

Dikutip dari Warta Ekonomi pada artikel "Wow, Anak dan Mantu Pak Jokowi Sama-Sama Miliarder" dengan sindikasi konten dari Rakyat Merdeka, kabar harta kekayaan anak dan mantu Presiden jadi bahan omongan netizen. “Mosok skrg hanya punya kekayaan Rp 21 M?,” tulisnya di akun @KetumProDEM. “Lebih tajir Bobby dong?,” timpal @DonAdam68. “Kan pengusaha sukses wajar saldonya segitu,” sebut @fadylosenandose.

Warganet lain ada yang kaget me­lihat harta Gibran yang masih berusia 33 tahun sudah punya harta berlimpah. “Jual martabak gede juga omsetnya ya,” sebut @meongjar.

Akun @sridhifa memberikan ap­resiasi kepada Gibran. Masih muda tapi sudah sangat mapan. Dia bilang dari pada duitnya habis buat nyalon pilkada lebih baik bantu gerakkan UMKM. “Biar lebih konkret bergiat untuk ekonomi rakyat dari pada abis buat perpolitikan,” kicaunya.

Baca Juga: Tips Make Up Untuk Ulang Tahun di Era Pandemi

Akun @margiyanto menyebut Gibran sebagai sosok milenial ideal. Kata dia, para milenial harus belajar kepada Gibran. “Seorang yg hebat, pada usia muda, baru 33 tahun, sudah berhasil mempunyai kekayaan 21 M. Dan semua harta tersebut didapat dari usaha sendiri, bukan warisan orang tua,” sebutnya.***

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama dengan Warta Ekonomi dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.

 

Halaman:

Editor: Tasia

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x