Sinopsis Film Everly, Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

- 14 Oktober 2020, 21:29 WIB
Sinopsis Everly, Upaya Budak Seks Menyelamatkan Ibu dan Bocah, Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini
Sinopsis Everly, Upaya Budak Seks Menyelamatkan Ibu dan Bocah, Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini /

Klikseleb.com– Bioskop Trans TV malam ini, Rabu 14 Oktober 2020 pada pukul 23.30 WIB akan menayangkan film Everly.

Everly merupakan film bergenre laga yang disutradarai Joe Lynch dan ditulis oleh Yale Hannon.

Film ini dibintangi oleh Salma Hayek sebagai pemeran utama Everly dengan Akie Kotabe, Jennifer Blanc, Masashi Fujimoto, Togo Igawa, Gabriella Wright, Caroline Chikezie, Laura Cepeda, dan Hiroyuki Watanabe sebagai peran pendukung.

Film berdurasi 92 menit ini dirilis melalui iTunes pada 23 Januari 2015, dan dirilis di bioskop pada 27 Februari 2015.

Everly berhasil mencatat pendapatan Box Office sebesar 358,156 ribu dolar AS. Film ini mendapat skor 5,1 dari 10 di situs IMDb.

Everly merupakan thriller yang menceritakan tokoh utama wanita yang menghadapi pembunuh bayaran yang dikirim oleh bos mafia saat mencoba melindungi keluarganya dari amarahnya.

Baca Juga: Sinopsis Film Point Break, Thriller Yang Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini

Baca Juga: Stephen Chow Bangkrut? Aktor Shaolin Soccer ini Harus Gadaikan Rumah

Dilansir dari Pikiran-rakyat.com dalam artikel Sinopsis Film Everly, Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV”, berikut sinopsis film Everly :

Di awali dengan Everly (Salma Hayek), si wanita tuna susila yang hanya mengenakan lingerie dan tubuh yang bertato, dimana hal ini menegaskan dirinya adalah milik Taiko (Hiroyuki Watanabe).

Diceritakan bahwa Everly terjebak dalam pekerjaan perbudakan seksual untuk Taiko. Ia juga diserang di apartemennya oleh Taiko setelah menemukan bahwa ia bekerja sama dengan seorang polisi.

Namun, meskipun Taiko mengharapkan anak buahnya dapat membunuh dengan mudah setelah disiksa, Everly mengambil pistol yang disembunyikan olehnya dan membunuh semua penyerang.

Ia mengirim para pembunuh dan menawarkan banyak PSK lain di gedung tersebut, yang mana jika berhasil membunuh Everly akan diberikan penghargaan oleh Taiko.

Baca Juga: Samsung Galaxy S20, HP Murah Dengan 5G, Pilihan Milennial: Cek Spesifikasinya Disini

Baca Juga: 20 Film Hollywood Yang Ditunda Rilisnya Karena Covid-19: Ada The Batman, James Bond Dan Lainnya

Mendapati kengerian ini, Everly berupaya menghubungi ibunya Edith (Laura Cepeda) dan putri kecil Maisey (Aisha Ayamah) untuk menyelamatkan mereka dari kaki tangan Taiko lainnya sehingga bisa keluar dengan selamat.

Setelah berhasil menghindari penyerang Taiko untuk waktu yang lama, Everly ditangkap oleh asisten Taiko, The Sadist (Togo Igawa).

Dia disiksa dengan menggunakan baterai dan asam sulfat, bersama dengan cairan korosif lainnya. Pada saat Everly berjuang memberikan perlawanan kepada para penyerang, beberapa penyerang menjadi lebih aneh.

Awalnya mereka hanya preman bersenjata, namun tim Sadist muncul dengan kostum lainnya dan merencanakan penyiksaan yang luar biasa. Mampukah Everly membebaskan diri dari perbudakan seks tersebut?

Simak kelanjutan kisahnya dalam Film Point Break di Bioskop Trans TV malam ini, Rabu 14 Oktober 2020 pukul 23.30 WIB.

Disclaimer: Jadwal acara ini hanya sekedar informasi bagi pembaca. Jadwal acara bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan lebih dulu.***

Editor: Tasia

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x