Al Jujur Soal Saksi Palsu, Andin Galau Lagi! Rujuk atau Tetap Cerai? Sinetron Ikatan Cinta 10 Februari 2021

- 10 Februari 2021, 10:54 WIB
Bocoran Ikatan Cinta Rabu, 10 Februari 2021 Dansa Terakhir Aldebaran dan Andin, Andin Kecewa
Bocoran Ikatan Cinta Rabu, 10 Februari 2021 Dansa Terakhir Aldebaran dan Andin, Andin Kecewa /Tangkapan Layar Ikatan Cinta RCTI

Klikseleb.com - Sinetron Ikatan Cinta yang dibintangi Arya Saloka dan Amanda Manopo masih menjadi sinetron yang paling ditunggu oleh pemirsa televisi.

Selain jalan cerita yang seru, akting Arya Saloka dan Amanda Manopo serta bintang lainnya dalam sinetron Ikatan Cinta sukses memikat hati penonton.

Sinetron Ikatan Cinta menceritakan lika-liku rumah tangga yang dijalani Aldebaran (Arya Saloka) dan Andin (Amanda Manopo).

Pada episode sebelumnya, Andin diceritakan sudah mulai luluh dan berniat akan mencabut gugatan cerainya terhadap Aldebaran.

Baca Juga: Irene Red Velvet dan Shin Seung Ho Akan Nyanyikan Soundtrack Film Double Patty

Baca Juga: Big Hit Entertainment, YG Entertainment, UMG, dan Kiswe Bakal Luncurkan Platform Streaming Digital Bersama

Sebelumnya, Andin merasa sangat kecewa karena Aldebaran ternyata pernah melakukan kejahatan yang fatal di masa lalu.

Meskipun hubungan Andin dan Aldebaran sudah membaik, tetapi Andin masih ingin mengetahui apakah ada kebohongan lagi yang Aldebaran sembunyikan darinya.

Hal ini karena ia ingin menjalani rumah tangga bersama Aldebaran tanpa dibumbui kebohongan lagi.

Halaman:

Editor: Suci Nurhaliza Hermawati

Sumber: Media Magelang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah