Rachel Vennya Terkonfirmasi Kabur dari Karantina Kesehatan, Berikut Daftar Harga Hotel Karantina di Jakarta

- 13 Oktober 2021, 21:43 WIB
Tagih Klarifikasi Kabur dari Karantina, Rachel Vennya Santai Unggah Potret Liburan
Tagih Klarifikasi Kabur dari Karantina, Rachel Vennya Santai Unggah Potret Liburan /Instagram/@rachelvennya

Klikseleb.com - Rachel Vennya terkonfirmasi kabur dari karantina kesehatan, usai melakukan perjalanan dari luar negeri.

Rachel Vennya bisa lolos dari karantina kesehatan diduga dibantu oleh oknum TNI berinisial FS.

Saat ini pihak terkait sedang melakukan pemeriksaan untuk mengungkap siapa saja yang terlibat.

Baca Juga: Siapa Oknum TNI Inisial FS yang Membantu Rachel Vennya Kabur dari Karantikan Kesehatan?

Warga Negara Indonesia memang diharuskan menjalani karantin kesehatan setelah melakukan perjalanan dari luar negeri.

Pemerintah pun sudah menyediakan sejumlah hotel dengan harga berbeda tergantung kelas yang dipilih.

Berikut 6 daftar hotel karantina untuk WNI yang baru kembali dari luar negeri.

Baca Juga: Deddy Corbuzier: Apa Benar Lesti Hamil Duluan? Sebut Rizky Billar Tak Pantas Jadi Ayah

1. Swiss Belhotel Airport Jakarta

Harga paket di Swiss Belhotel Airport Jakarta adalah Rp 6,26 juta untuk enam hari dan lima malam.

Fasilitasnya yakni 1 kamar deluxe, tes PCR sebanyak dua kali, makan pagi, makan siang, dan makan malam, free laundry lima pcs pakaian, serta akomodasi untuk antar - jemput ke bandara.

2. Bandara Internasional Hotel

Karantina kesehatan di Bandara Internasional Hotel dikenakan biaya Rp 9,15 juta untuk enam hari dan lima malam.

Baca Juga: Istri Hamil Anak Ketiga, Fedi Nuril: Alat Kontrasepsi Nggak Semuanya Efektif Lho!

3. Hotel Ibis Style Jakarta Airport

Sedangkan di Hotel Ibis Style Jakarta Airport, harga sewa untuk enam hari dan lima malam Rp 5,3 juta.

4. Hotel Arcadia by Horison Mangga Dua Jakarta

Harga paket karantina yang disediakan hotel ini sebesar Rp 5,5 juta untuk enam hari dan lima malam.

5. Hotel Ibis Budget Jakarta Airport

Hotel Ibis Budget Jakarta Airpot, WNI dikenakan harga Rp 4,3 juta untuk karantina kesehatan, lengkap dengan sejumlah fasilitas.

Baca Juga: Ucapan Rafathar Pada Baim Wong Ini Dianggap Benar Oleh Netizen

6. Grand Mercure Harmoni

Grand Mercure Harmoni menawarkan harga paket karantina bagi WNI sebesar Rp 8,85 juta untuk enam hari dan lima malam.

Sederet artis yang melakukan karantina kesehatan usai dari luar negeri di antaranya Raffi Ahmad dari Turki, pasangan Donna Agnesia dan Darius Sinathrya dari Paris, hingga Arief Muhammad yang sama dengan Rachel Vennya usai melakukan perjalanan dari Amerika Serikat.***

Editor: Vina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x