Kaburnya Rachel Vennya dari Karantina Jadi Perbincangan, Wiku Adisasmito: Proses Hukum Sedang Berjalan

- 15 Oktober 2021, 11:52 WIB
 Kaburnya Rachel Vennya Saat Karantina Jadi Perbincangan, Wiku Adisasmito: Proses Hukum Sedang Berjalan
Kaburnya Rachel Vennya Saat Karantina Jadi Perbincangan, Wiku Adisasmito: Proses Hukum Sedang Berjalan /Kolase YouTube Sekretariat Presiden/Instagram @rachelvennya

"Saya ingin mengajak seluruh pihak, baik petugas di lapangan, maupun pelaku perjalanan untuk mematuhi peraturan yang ada," kata Wiku Adisasmito dikutip Klikseleb.com dari kanal YouTube Sekretariat Presiden yang diunggah pada Kamis, 14 Oktober 2021.

Ia menambahkan, "Pada prinsipnya, kita mampu bertahap aktif berkegiatan seperti sebelum pandemi, asalkan kita dapat mencapai kepatuhan protokol kesehatan kolektif yang tinggi."

Wiku Adisasmito menegaskan peraturan tetap berlaku tanpa pandang bulu.

"Monitoring dan evaluasi berkala menjadi penting untuk memastikan aturan terimplementasikan dengan baik di lapangan, ditegakkan tanpa pandang bulu, serta menekan potensi penularan Covid-19 semaksimal mungkin," ucap Wiku Adisasmito.

Wiku Adisasmito sedikit membahas tentang WNI (Warga Negara Indonesia) yang kabur saat karantina.

WNI yang disebut Wiku Adisasmito diduga adalah Rachel Vennya karena hingga saat ini ia masih menjadi perbincangan hangat.

Wiku Adisasmito menyatakan, "Terkait dengan kasus WNI yang meninggalkan masa karantina di Wisma Atlet sebelum waktunya, maka pemerintah memastikan bahwa proses hukum sedang berjalan."

"Satgas menjunjung tinggi penerapan aturan yang berlaku dan menegakkan kedisiplinan untuk melindungi keselamatan masyarakat," sambungnya.

Wiku Adisasmito juga menegaskan kepada para pelaku perjalanan internasional untuk mematuhi peraturan yang berlaku.

"Kepada seluruh pelaku perjalanan internasional, kami minta untuk menaati peraturan yang telah ditetapkan dan jangan melanggar karena akan dikenakan sanksi yang tegas," jelas Wiku Adisasmito.***

Halaman:

Editor: Hamidah Fajriah

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x