Dianggap Pro Kebijakan Pengesahan RUU Cipta Kerja, Lutfi Agizal Membantah

- 6 Oktober 2020, 21:36 WIB
Lutfi Agizal Bantah Pro Kebijakan UU Cipta Kerja
Lutfi Agizal Bantah Pro Kebijakan UU Cipta Kerja /Foto : Instagram @lutfiagizal

Klikseleb.com - Tawarkan bantuan kepada akun Instagram resmi DPR-RI setelah heboh ajakan report massal. Lutfi Agizal dianggap berada di pihak yang pro pada kebijakan UU Cipta Kerja disahkan.

Menampik tudingan miring dari warganet yang menyebut Lutfi Agizal membela langkah DPR-RI meresmikan UU Cipta Kerja. Begini reaksi Lutfi Agizal tanggapi tuduhan panas itu.

Baca Juga: Heboh Ajakan Report Massal Akun DPR-RI, Lutfi Agizal Malah Tawarkan Bantuan

Saya sendiri tidak setuju atas keputusan yang terjadi saat ini. Tapi bagaimana kita bisa ikut komplain lewat sosial media resminya kalau sampai akun Instagramnya hilang," terang Lutfi Agizal di halaman Insta Story akunnya pada Selasa, 5 Oktober 2020.

Lutfi Agizal menyatakan salah satu cara rakyat bisa komplain kinerja Wakil Rakyat adalah melalui akun Instagram resmi DPR-RI.

Baca Juga: DPR Sahkan RUU Cipta Kerja, Arief Muhammad : Instropeksi, Pilih Wakil yang Benar Mewakili

Bahkan pengelola akun mungkin bisa sampaikan keluh kesah rakyat yang tertulis di kolom komentar akun @dpr_ri.

Lutfi Agizal juga menyatakan tak pernah pro dengan RUU Cipta Kerja yang disahkan DPR. Berita yang beredar bahwa Lutfi menyetujui hal tersebut dibantahnya.

Baca Juga: Krisdayanti Turut Mengesahkan RUU Cipta Kerja, Begini Penjelasan Soal Pro dan Kontra

"Semoga berita yang beredar kalau saya pro terhadap keputusan DPR itu mau baca dua story saya sebelum ini!!," jelas Lutfi Agizal.

Menurut Lutfi Agizal corong untuk komplain, beri saran, memberikan kritikan dan pantau kinerja DPR bisa melalui akun media sosial.

Lutfi Agizal beranggapan semakin banyak akses komunikasi semakin banyak peluang untuk di dengar oleh Wakil Rakyat.***

Editor: Momska Anna


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah