Pasca Dikabarkan Koma, Akhirnya Rachel Maryam Bicara Lewati Masa Kritis

- 10 Oktober 2020, 07:30 WIB
Rachel Maryam menatap anaknya usai melahirkan.
Rachel Maryam menatap anaknya usai melahirkan. /Instagram /@ariekuntung

Klikseleb.com - Seminggu lebih setelah kelahiran anak keduanya. Rachel Maryam yang sempat alami masa kritis akhirnya angkat bicara.

Lewat akun pribadinya, Rachel yang kondisinya mulai pulih ucapkan syukur bayi laki-lakinya lahir dengan sehat dan selamat ke dunia.

Baca Juga: Rano Karno Ultah ke-60, Sang Istri Berdoa Suami Dijaga dan Dilindungi Sang Pencipta

"Alhamdulillah wa syukurillah Ya Allah, terima kasih telah memberikan amanah yang sungguh amat indah ini," ungkap Rachel setelah pulih di akun Instagram @rachelmaryams pada Jumat 9 Oktober 2020.

"Telah lahir anak laki-laki kami Muhammad Eijaz Mata Air pada hari Jumat, 2 Oktober 2020 dengan berat 3.780gr dan tinggi 50cm dengan selamat dan sehat wal afiat," imbuh Rachel.

Baca Juga: Viral Aksi Matikan Mic, Cara Najwa Shihab Sindir Puan Maharani Jleb Banget

Anggota DPR-RI ini sangat bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk merawat jagoan kecil yang baru dilahirkannya.

Walaupun Rachel sempat kehilangan empat hari pertama anaknya lahir ke dunia karena mengalami pendarahan pasca operasi caesar.

Baca Juga: Suara Nara Sumber Terputus, Najwa Shihab: Kendala Teknik, Bukan Matikan Mic

Rachel juga ceritakan bagaimana dia harus dapatkan perawatan intensif di ruang High Care Unit (HCU) pasca melahirkan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Rachel Maryam Sayidina (@rachelmaryams) pada

 "Terima kasih Ya Allah masih memberikanku kesempatan untuk mencintai dan merawat anak ini," terang anggota partai Gerindra itu.

"Meskipun aku harus ikhlas kehilangan 4 hari pertama Eijaz hadir didunia karena harus menjalani perawatan intensif di HCU akibat pendarahan pasca operasi carsar, namun semua ada hikmah dan indah pada waktunya," jelas Rachel.

Baca Juga: Sadis, Ini 5 Aksi Protes Pengesahan UU Cipta Kerja, dari Walk Out Hingga 'Jual' Gedung DPR-RI

Rachel bersyukur meskipun empat hari pertama pasca melahirkan tak bisa memyentuh baby Eijaz.

Namun Rachel merasa beruntung memiliki suami yang bisa menjaga dan merawat bayi selama Rachel menjalani perawatan intensif.

Baca Juga: Kata Suami tentang Kondisi Terkini Rachel Maryam

"Terima kasih telah memberiku seorang suami yg hadir sebagai bapak yang lembut untuk anaknya ketika ibunya tak kuasa ada," papa Rachel.

Rachel bagikan foto- foto bayinya yang baru lahir. Ia merekam momen indah ketika sang suami Edwin Aprihandono merawat baby Eijaz.

"Terima kasih Ya Allah, sungguh Engkaulah sebaik-baiknya pembuat rencana," pungkas Rachel.***

Editor: Momska Anna


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah