UPDATE COVID! Per 30 September 2020 ini ada 34 Juta Lebih Kasus Positif di Dunia

- 30 September 2020, 10:34 WIB
Update Kasus Covid-19 di dunia per 20 September 2020
Update Kasus Covid-19 di dunia per 20 September 2020 /Foto oleh Anna Shvets dari Pexels

Baca Juga: Apakah Propaganda? Simak Fakta Tentang Film Pengkhianatan G30S PKI

Di sana total kasus positif virus corona ada sebanyak 7.397.912 orang.

Jumlah tersebut didapat karena penambahan per 24 jam di Amerika Serikat terdapat 35.993 pasien terinfeksi positif virus corona.

Untuk kasus meninggal dunia, Amerika Serikat mencatat sebanyak 210.993 orang dengan 4.643.673 lainnya berhasil sembuh.

Selanjutnya ada Brazil sebagai negara kedua terbanyak kasus Covid-19 dengan total sebanyak 4.780.317 orang.

Pasien meninggal dunia di sana terdapat 143.010 orang dengan 4.084.182 lainnya telah dipulihkan.

India merupakan negara ketiga yang kini memiliki lonjakan kasus Covid-19 terbanyak di dunia.

Baca Juga: Kuota Gratis Kemendikbud Dibatasi Hanya Untuk 19 Aplikasi dan Situs ini. Simak daftarnya!

Per Rabu, 30 September 2020 data menunjukkan bahwa India telah memiliki total kasus virus corona sebanyak 6.223.519 orang.

Lonjakan pasiennya pun masih cukup banyak, dalam waktu 24 jam pun India mencatat penambahan kasus positif sejumlah 80.500 orang.

Halaman:

Editor: Tasia

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x