Pasha Ungu Merespon Video Viral Pasien Covid-19 Ngamuk Tolak Karantina

- 28 September 2020, 22:57 WIB
/

Klikseleb-Geger video pasien wanita terinfeksi Covid-19 mengamuk karena mendapat tempat karantina tak layak di Palu, Sulawesi Tengah.

Protes keras karena tidak mendapat pelayanan maksimal dalam penanganan virus Covid-19, wanita dalam video itu menyebut nama Plt Wali Kota Palu Sigit Purnomo Said atau Pasha Ungu.

Mendengar kritikan keras dari seorang pasien wanita terpapar corona. Pasha sebagai pejabat daerah mengaku telah menerima protes terkait tempat karantina pasien covid-19 yang kurang layak.

Baca Juga: Positif Covid-19 Menolak Dikarantina, Wanita Ini Seret Nama Pasha

“Tentunya kita melihat langsung video yang tersebar dimana ada masukan dari pasien (covid-19) bahwa kurangnya fasilitas bagi pasien yang ada di LPMP (tempat karantina),” ungkap Pasha dilansir dari Insulteng dalam artikel Pasien Covid-19 Ngamuk, Pasha Ungu Angkat Bicara Senin 28 September 2020.



Pasha mengaku telah berkoordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan setempat agar kritikan pedas pasien itu bisa menjadi bahan evaluasi ke depannya.

Baca Juga: Presenter Twinda Rarasati Terinfeksi Covid-19, Sang Suami juga Terpapar

“Agar supaya apa yang menjadi masukan dari komplain dari pada pasien supaya bisa diperbaiki. Memang kami memahami bahwa LPMP sendiri merupakan tempat yang cukup mendadak dipersiapkan,” jelas Pasha.

Lebih lanjut Pasha mengatakan LPMP dipakai karena lonjakan covid-19 di kota Palu cukup tajam setiap harinya.

“Khususnya dibulan September ini begitu luar biasa, tadi saya katakan ada penambahan,” tuturnya.**

Editor: Momska Anna

Sumber: iNsulteng.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x