Anies Diperiksa Soal Kerumunan Habib Rizieq, dr. Tirta: Harusnya Pak RK, Pak Ganjar Juga Dipanggil

- 18 November 2020, 16:23 WIB
Suasana Bandara Soetta Jelang Kedatangan Habib Rizieq, Pendukung Datang Tak Terhitung Jumlahnya. Buntut Kepulangan Habib Rizieq, Tol Bandara Soekarno-Hatta Macet.
Suasana Bandara Soetta Jelang Kedatangan Habib Rizieq, Pendukung Datang Tak Terhitung Jumlahnya. Buntut Kepulangan Habib Rizieq, Tol Bandara Soekarno-Hatta Macet. /Leo Kartiko

Klikseleb.com - Kerumunan yang terjadi saat Habib Rizieq datang ke Indonesia, juga ketika menikahkan putrinya, menjadi sorotan tajam.

Akibat dari peristiwa tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dipanggil pihak berwajib untuk menjalani pemeriksaan.

Tentang pemanggilan Anies Baswedan, dokter Tirta punya mendapat sendiri.

Katanya, jika Anies Baswedan dipanggil, Ridwan Kamil (RK) dan Ganjar Pranowo juga dipanggil.

Baca Juga: Setelah 11 Tahun Jadi Vokalis Seventeen, Ifan Memilih Mundur dan Ungkap Alasannya

Baca Juga: Deretan Foto Ini, Bukti Kedelatan Kalina Ocktaranny dan Vicky Prasetyo, Curiga Cuma Settingan?

Sebelum menjelaskan soal Habib Rizieq, Tirta menjelaskan bahwa banyak sekali kerumunan yang timbul akibat ketidaktegasan pembuat kebijakan.

Mulai dari Medan hingga Solo, kerumunan-kerumunan yang diinisiasi oleh tokoh sering terlambat ditindak oleh penegak hukum.

Padahal, rekan tenaga medis yang sempat lupa memakai masker di dalam mobil saja terkena denda dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Ia bahkan dengan berani menyebut kalau pejabat hari ini menjadikan protokol kesehatan sebagai 'gimmick' sehingga banyak masyarakat yang tak lagi percaya dengan ucapan pemerintah.

"Penegak hukum, kalau razia masker itu luar biasa. Senior saya, resident, gak pake masker di mobil aja disuruh nyapu di jalan," tuturnya dikutip dari Pikiran-Rakyat.com dalam video yang diunggah kanal YouTube Indonesia Lawyers Club pada Rabu 18 November 2020.

Baca Juga: So Sweet! Thania Nangis Kejer Lihat Akting Betrand dan Thalia Jadi Pemulung di Video Klip Deritaku

Baca Juga: Adly Fairuz Gelar Acara Tujuh Bulan Kehamilan Istri di Hotel Bintang Lima Jakarta

"Tapi ketika yang melakukan ini tokoh, yang punya massa, enggak ngapa-ngapain," kata dia menjelaskan, dalam artikel berjudul "dr. Tirta: Harusnya Satgas Covid Ajak Habib Rizieq Shihab Kolaborasi, Apakah Sudah Pernah Dialog?".

Tirta kemudian mencontohkan dengan arak-arakan Gibran Rakabuming saat mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surakarta (Solo).

"Jadi, seharusnya kalau Pak Anies dipanggil, ya Pak RK, Pak Ganjar juga dipanggil. Tiga besar! Ada banyak kerumunan," ujarnya tegas.

Menurutnya, Gubernur Anies Baswedan hanya 'kena apesnya' karena kepulangan Habib Rizieq Shihab sejak awal sudah menjadi sorotan banyak orang.

Oleh karena itu, ia menyarankan Satgas Penanganan Covid-19 sejak awal berkerjasama dengan Habib Rizieq Shihab untuk mengampanyekan pencegahan virus corona.

Baca Juga: Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman Makin Mesra, Apa Kabar Fatimah Saidah?

Baca Juga: Usai Jalani Pemeriksaan Polisi Selama 5 Jam Sebagai Saksi, Gisella Anastasia Pasrah

"Pak Habib Rizieq tuh massanya sangat banyak, harusnya Satgas Covid mengajak kolaborasi Pak Habib untuk sebagai agen edukasi tokoh masyarakat," kata Tirta.

"Harusnya ketika pulang tuh sudah menduga, 'Ini yang jemput bakal banyak'. Apakah sudah pernah diajak dialog? Ini pertanyaan saya," ucapnya.***

Editor: Vina

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x