Mengenal Retinol. Kandungan Andalan Untuk Anti-Aging

- 22 September 2020, 14:22 WIB
Retinol sebagai kandungan skincare anti-aging
Retinol sebagai kandungan skincare anti-aging /Foto oleh Shiny Diamond dari Pexels

Klikseleb.com- Bertambahnya usia adalah hal yang tidak terelakan, yang dapat Klikers lakukan adalah merawat diri agar awet muda. Salah satu yang perlu perawaratan adalah kulit.

Kandungan yang diterbukti dapat menjaga keremajaan kulit dan menunda proses penuaan adalah Retinol. Banyak produk skincare yang focus pada anti-aging, yang menggunakan retinol dalam sebagai ingredients nya.

Mari kita mengenal lebih jauh tentang kandungan andalan untuk anti-aging ini ya, Klikers.

Retinol adalah derivatif dari Vitamin A yang berperan aktif dalam merangsang pergantian sel-sel kulit dan meningkatkan produksi kolagen.

Bertambahnya usia membuat kemampuan sel-sel kulit untuk memperbaharui diri berkurang, dan retinol berperan meningkatkan kemampuan sel kulit untuk beregenerasi. 

Baca Juga: Mengenal Niacinamide, Kandungan Ajaib Andalan Skincare Terkini Beserta 5 Manfaatnya

Retinol banyak di-klaim berfungsi mengecilkan pori-pori,  membantu meratakan warna kulit juga memperbaiki tekstur.

Selain itu sebagai anti-oksidan, yang berfungsi untuk menangkal radikal bebas.

Ada beberapa hal yang perlu Klikers pahami juga mengenai penggunaan Retinol, antara lain :

  1. Khasiat dari Retinol pada kulit akan terlihat dalam waktu 8- 12 minggu
  2. Ada beberapa orang yang alergi Retinol sehingga ketika dipakai akan menimbulkan reaksi seperti kulut kemerahan, kering dan bahkan muncu jerawat (break out)
  3. Kulit yang dipakaikan retinol mungkin akan menjadi lebih sensitif karena sedang mengalami berbagai reaksi dari retinol. Oleh karena itu, baru yang butuh penyesuaian dan perlindungan ekstra dari sinar UVB, dengan memakai sunscreen dengan SPF.

 

Baca Juga: Ingin Kulit Wajah Semakin Cerah? Yuk Kenalan dengan Produk Skincare yang Mengandung Niacinamide

  1. Perlu diperhatikan apabila ingin mencampur retinol dengan kandungan lain. Beberapa literature menyarankan untuk tidak menggabungkan pemakaian Retinol dengan AHA BHA, karena dikhawatirkan akan membuat proses eksfoliasi terlalu berat.

Jangan lupa jika Klikes baru pertama kali mencoba Retinol, disarankan untuk memakai pada bagian leher dulu sambil melihat apakah ada reaksi alergi atau tidak.

Jika tidak, artinya kulit Klikers cocok dengan retinol dan bisa menikmati berbagai khasiatnya.***

 

Editor: Tasia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x