Beginilah Nasib Pencairan Tahap 4 BLT BPJS Ketenagakerjaan

23 September 2020, 23:15 WIB
BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 4 Bakal Disalurkan Kemnaker Kepada 2,8 Pekerja /

Klikseleb.com- Klikers pasti ada yang sudah sangat berharap Bantuan Subsidi Upah (BSU) segera cair.

Kabar baiknya, seperti dilansir dari Portal Jember dari artikel “BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 1 Sampai 3 Hampir 100 Persen, Beginilah Nasib Pencairan Tahap 4”,

Menurut Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memastikan bahwa penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) tahap 1, 2, dan 3 akan segera selesai.

Selain itu, melalui akun Instagram @kemnaker, Kemnaker menyebut bahwa penyaluran subsidi ini telah mencapai 96,89 persen.

Disebutkan juga bahwa hingga 21 September 2020 pukul 21.32 WIB, BSU atau BLT BPJS Ketenagakerjaan ini telah disampaikan kepada 8.720.351 pekerja atau buruh.

Penyaluran subsidi yang terbagi ke dalam tiga tahapan tersebut dirinci seperti berikut.

- Tahap 1 disalurkan kepada 2.484.429 pekerja atau 99,38 persen dari 2,5 juta pekerja.

- Tahap 2 disalurkan kepada 2.980.913 pekerja atau 99,36 persen dari 3 juta pekerja.

- Tahap 3 disalurkan kepada 3.255.009 pekerja atau 93 persen dari 3,5 juta pekerja.

Dari 3 tahap tersebut, dapat diambil kesimpulan bahwa penyaluran BLT BPJS Ketenagakerjaan telah mencapai 8.729.351 pekerja atau 96,89 persen dari 9 juta pekerja.

Baca Juga: Klinik Kecantikan Ilegal Digrebek Polisi, Dan Tersangka juga Pengedar Psikotropika

Kemnaker menyebut bahwa penyaluran tahap 4 akan segera dilakukan dalam waktu dekat.

"Tahap IV siap-siap ya Rekanaker," caption pada postingan @kemnaker.

Terkait subsidi gaji atau upah, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengklaim bahwa penyaluran berjalan lancar.

Untuk penyaluran tahap keempat, Ida mengaku bahwa Kemnaker telah menerima 2,8 juta data calon penerima.

Selanjutnya, data yang diterima dari BPJS Ketenagakerjaan tersebut akan melalui tahap check list untuk dilihat kelengkapannya sesuai kriteria Permenaker Nomor 14 tahun 2020.

"Untuk penyaluran tahap 4, kita lakukan secepatnya apabila proses check-list yang membutuhkan waktu paling lama 4 hari kerja telah selesai. Jadi, jika minggu kemarin data diserahkan ke kami pada hari Rabu, maka proses check-list maksimal selesai hari Selasa (22 September 2020)," terang Ida, Senin, 21 September 2020, seperti dikutip PORTAL JEMBER dari bpjsketenagakerjaan.go.id.

Seperti sebelumnya, setelah check list selesai, data akan diserahkan ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN).

Baca Juga: Klinik Aborsi Digrebek Polisi Setelah Meraup Keuntungan Rp 10 Miliar, Dengan Gugurkan 32.760 Janin

Kemudian KPPN melalui bank penyalur, yakni HIMBARA, akan menyalurkan subsidi upah atau gaji ke rekening penerima secara langsung.

Ida juga mengingatkan calon penerima untuk mengecek kembali nomor rekening yang didaftarkan. Hal ini bertujuan untuk menghindari gagal transfer.

"Saya mendorong kepada teman-teman pekerja atau buruh yang sekiranya merupakan penerima subsidi gaji agar dicek kembali nomor rekeningnya. Karena yang kami butuhkan adalah rekening aktif sehingga penyaluran tepat sasaran," tegasnya.

Ia juga meminta perusahaan atau pemberi kerja agar aktif berkomunikasi dengan pekerja calon penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan.

Saya mohon kepada pemberi kerja juga aktif berkomunikasi kepara para pekerjanya," ujarnya kembali.

Jadi harap bersabar bagi Klikers yang belum menerima dan semoga segera ya.***

Editor: Tasia

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler